PROLANTAS (PROGRESIF MELAYANI MENUNTASKAN)
SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA PURWOKERTO KELAS 1A, WEBSITE INI SEBAGAI MEDIA INFORMASI DAN TRANSPARASI PENGADILAN DI WILAYAH JAWA TENGAH

Arsip Berita

TAMU AGUNG DARI MAHKAMAH AGUNG

 

 

Angin sepoi-sepoi berlangit biru menaungi gedung kantor di jalan Gerilya nomor 7A Purwokerto. Purwokerto kehadiran Tamu Agung dari Mahkamah Agung. Hari ini Jumat 10 September 2021, menjadi salah satu sejarah baru bagi segenap keluarga besar Pengadilan Agama Purwokerto. Sejarah baru terkait kunjungan perdana orang nomor satu Mahkamah Agung Republik Indonesia (MA-RI) di Pengadilan Agama Purwokerto.

 Yang Mulia Prof. Dr. Muhammad Syarifuddin, S.H., M.H. selaku Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia hadir ditengah-tengah Keluarga Besar Pengadilan Agama Purwokerto untuk memberikan pembinaan dan pengarahan. Pembinaan dan pengarahan terkait tugas pokok dan fungsi aparatur pengadilan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan. Beliau (Muhammad Syarifuddin-red) berpesan kepada seluruh aparat pengadilan agar senantiasa melaksanakan serta memberikan pelayanan yang terbaik tanpa membeda-bedakan kepada masyarakat pencari keadilan. Pengguna Teknologi Informasi (TI) dalam melayani masyarakat diharapkan dapat digunakan seoptimal mungkin sebagai penunjang kinerja. Keterbatasan sarana dan prasarana serta Sumber Daya Manusia tidak menjadi hambatan untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik.

 Dalam kunjungan tersebut, Ketua MA-RI tampak didampingi oleh beberapa pejabat di lingkungan Mahkamah Agung RI. Tampak Ketua Kamar Pengawasan Mahkamah Agung RI Dr. H. Zahrul Rabain, S.H., M.H., Panitera Mahkamah Agung RI  DR. H. Ridwan Mansyur, S.H., M.H., Sekretaris Mahkamah Agung RI Dr. H. Hasbi, M.H., serta Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang Drs. H. M. Alwi Mallo, M.H., Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Semarang Abdul Mutalib, S.Ag., S.H., M.H. dan Ketua Pengadilan Tinggi Semarang DR. H. Soedarmaji, S.H., M.Hum.

Kegiatan tersebut merupakan serangkaian acara yang dimulai dari kunjungan ke Pengadilan Negeri Purwokerto Kelas IB dan dilanjutkan ke Pengadilan Agama Purwokerto Kelas IA. Seluruh pegawai Pengadilan Agama Purwokerto selaku tuan rumah turut mensukseskan acara mulai dari Drs. Muhdi Kholil, S.H., M.A., M.M. (Ketua), para Hakim, para Pejabat Kepaniteraan, para Pejabat Kesekretariatan dan segenap staf. Semoga pembinaan dan arahan yang disampaikan oleh beliau Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia dapat memberikan tambahan motivasi serta semangat bagi Keluarga Besar Pengadilan Agama Purwokerto untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari Kemen PAN RB tahun 2021. Aamiin. (more[one]two)